Urap Daun Kencur |
Kali ini saya ingin berbbagi resep unik yang saya dapat dari postingan salah satu forum online, yaitu Resep Urap Daun Kencur. Berikut langkah langkah menyiapkan Urap Daun Kencur, silahkan disimak :
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- Kelapa muda,
- Bawang merah,
- Bawang putih,
- Cabe,
- Terasi,
- Jeruk limau,
- Garam.
Cara membuat Urap Daun Kencur :
- Bersihkan daun kencur, cuci sebentar lalu iris-iris sesuai dengan selera kita.
- Rebus daun kencur, tiriskan dan simpan di atas piring.
- Ulek bawang merah, bawang putih, cabe, terasi dan garam.
- Bakar kelapa hingga wangi, lalu diparut.
- Masukkan bumbu ulek ke dalam wajan, goreng dengan sedikit minyak lalu campur dengan kelapa parut bakar. Atau bisa juga kelapa diparut dulu lalu disangrai bersama dengan bumbu ulek.
- Aduk rebusan daun kencur dengan bumbu kelapa hingga rata, lalu tambahkan perasan buah jeruk limau.
- Urap Daun Kencur siap untuk dihidangkan
Sekian postingan Resep Urap Daun Kencur, semoga bermanfaat
Sumber Resep dan Gambar : kaskus.co.id