Kue Lapis Kucai |
Pada postingan terdahulu saya sudah memposting Resep Kue Lapis Beras, kali ini masih dengan tema Kue Lapis saya akan mencoba memposting Resep Kue Lapis Kucai. Resep ini saya ambil dari salah satu ebook Makanan Tradisional yang ada di arsip laptop saya (link sumber utama sudah lama terhapus).
Nah berhubung saya belum pernah mencoba membuat atau mencicip kue lapis kucai ini jadi belum bisa bercerita banyak, jadi silahkan simak langkah-langkah membuat Kue Lapis Kucai berikut ini :
Bahan Kue Lapis Kucai :
- 450 gram tepung beras
- 50 gram tepung kanji
- 2 sendok teh garam
- 1 liter air
- 500 ml santan encer
- 12 tangkai kucai, diiris secara kasar
Bahan Pelengkap Sambal Ebi :
- 2 sendok makan minyak goreng
- 6 sendok makan ebi, cuci bersih lalu direndam sampai melunak, lalu dimemarkan sampai agak halus
- 2 sendok yeh gilingan cabe merah
- 6 sendok makan bawang merah goreng
Bahan Tambahan :
- Sambal rawit
Cara Membuat Kue Lapis Kucai :
- Tepung beras diaduk bersama tepung kanji dan garam sampai merata
- Beri air dan santan berbarengan diaduk sampai merata
- Sediakan loyang segi empat yang telah diolesi minyak goreng
- Panaskan loyang pada kukusan panas.
- Tuang adonan menggunakan sendok sop sampai membentuk lapisan dengan tebal 0.5 centi meter
- Taburi permukaannya menggunakan kucai sampai merata.
- Lakukan berulang sampai adonan habis.
- Masak pada kukusan panas sampai matang sempurna Angkat dan dinginkan.
- Potong-potong. Sajikan bersama Sambal Ebi.
Untuk Membuat Sambal Ebi :
- Tumis ebi bersama bahan yang lain sampai harum. Angkat.
Sekian postingan Resep Kue Lapis Kucai, semoga bermanfaat bagi Anda terutama penyuka makanan kue tradisional.
Sumber Resep : Ebook 25 Resep Kue Tradisional