RESEP SOTO DAGING KHAS MADURA

Resep Soto Madura
Siapa yang tidak kenal dengan jenis masakan yang satu ini. di Negara Indonesia dengan beragam suku bangsa cukup banyak tersedia variasi dari jenis ini. Kali ini saya ingin berbagi resep soto madura. Di madura, soto yang terkenal adalah soto dagingnya jadi postingan kali ini fokus di soto daging saja ya....

Nah berikut langkah-langkah membuat Soto Madura, resep ini saya ambil dari postingan salah satu situs online, silahkan disimak :

Bahan Soto Daging Madura:
  • 300 gram jerohan sapi, rebus
  • 300 gram daging sapi sandung lamur, rebus
  • 4 sdm minyak untuk menumis
Bahan yang Haluskan :
  • 7 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1 sdt merica butiran
  • 4 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 1 sdm garam
  • 6 lembar daun jeruk purut
  • 3 batang serai,memarkan
  • 1 1/2 liter air kaldu sapi
  • 1 sdm tepung beras,larutkan dengan 50 ml air
  • 1 tangkai daun seledri,iris halus
  • 2 batang daun bawang,iris halus
  • 200 gram soun,rendam air hangat,tiriskan
  • Bawang merah goreng

Bahan Sambal kemiri (haluskan) :
  • 10 buah cabai rawit merah,rebus
  • 5 butir kemiri, goreng
  • 1 sdt garam

Cara Membuat Soto Daging Madura :
  1. Potong-potong jerohan dan daging sapi rebus.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama daun jeruk dan serai sampai harum.
  3. Masukkan potongan daging dan jerohan.Tumis sebentar.Tuangkan air kaldu, lalu didihkan.
  4. Masukkan larutan tepung beras, aduk dan masak sampai kental.Tambahkan irisan daun seledri dan daun bawang. Aduk sebentar,angkat.
  5. Atur soun dalam mangkuk saji. Beri potongan daging dan jerohan. Tuang kuah panas ke atasnya, taburkan bawang merah goreng.
  6. Sajikan dengan sambal kemiri.

Sekian postingan Resep Soto Daging Khas Madura, semoga bermanfaat untuk pembaca sekalian.

Sumber Resep dan Gambar : hopesforhipbones.blogspot.com